Rabu, 24 Oktober 2018

BAGAIMANA CARA MENERAPKAN KOMUNIKASI DI TEMPAT KERJA?

MENERAPKAN KOMUNIKASI DI TEMPAT KERJA


KOMUNIKASI TEMPAT KERJA
Sebagai seorang pekerja, sangat penting untuk saling berkomunikasi antar pekerja. Untuk apa? agar saat pekerjaan berlangsung tidak terjadi adanya kesalahan dalam hal informasi/miss communication. 

 
Menurut Onong Uchjana Effendy komunikasi adalah proses penyampaian pesan oleh seseorang kepada orang lain untuk memberitahu, mengubah sikap, pendapat, atau perilaku, baik secara lisan (langsung) ataupun tidak langsung (melalui media)
Analisis Pengertian Komunikasi Dan 5 (Lima) Unsur Komunikasi Menurut Harold Lasswell Sat, 10/11/2007 – 6:54pm — Rejals Analisis Definisi Komunikasi Menurut Harold Lasswell
Komunikasi pada dasarnya merupakan suatu proses yang menjelaskan siapa? mengatakan apa? dengan saluran apa? kepada siapa? dengan akibat atau hasil apa? (who? says what? in which channel? to whom? with what effect?). (Lasswell 1960).

Analisis 5 unsur menurut Lasswell (1960):

1. Who? (siapa/sumber). Sumber/komunikator adalah pelaku utama/pihak yang mempunyai kebutuhan untuk berkomunikasi atau yang memulai suatu komunikasi,bisa seorang individu, kelompok, organisasi, maupun suatu negara sebagai komunikator.
2. Says What? (pesan). Apa yang akan disampaikan/ dikomunikasikan kepada penerima(komunikan), dari sumber(komunikator) atau isi informasi.Merupakan seperangkat symbol verbal/non verbal yang mewakili perasaan, nilai, gagasan/maksud sumber tadi. Ada 3 komponen pesan yaitu makna, symbol untuk menyampaikan makna,dan bentuk/organisasi pesan.
3. In Which Channel? (saluran/media). Wahana/alat untuk menyampaikan pesan dari komunikator(sumber) kepada komunikan(penerima) baik secara langsung(tatap muka),maupun tidak langsung(melalui media cetak/ elektronik dll).
4. To Whom? (untuk siapa/penerima). Orang/ kelompok/ organisasi/ suatu negara yang menerima pesan dari sumber. Disebut tujuan(destination)/ pendengar(listener)/ khalayak(audience)/ komunikan/ penafsir/ penyandi balik(decoder).
5. With What Effect? (dampak/efek). Dampak/efek yang terjadi pada komunikan(penerima) setelah menerima pesan dari sumber,seperti perubahan sikap,bertambahnya pengetahuan, dll.
Komunikasi di Tempat Kerja
Tidak dapat disangkal akan pentingnya komunikasi di tempat kerja, mengingat bahwa dalam sebuah perusahaan terdapat banyak orang dari berbagai latar belakang sosial dan profesional yang berbeda dan bekerja untuk tujuan yang sama.
Sering terlihat bahwa manajer tidak menyadari pentingnya komunikasi di tempat kerja dan dengan demikian tidak menyampaikan ide-ide mereka, tujuan perusahaan, visi dengan sangat jelas. Ketika para senior tidak dapat menciptakan lingkungan yang terbuka dan komunikasi yang jelas, maka memiliki dampak negatif pada budaya kerja dan produktivitas karyawan.
Sebuah perusahaan di mana tidak ada berbagi informasi antara dua atau lebih individu, maka pemborosan sumber daya akan sering timbul. Untuk menghindari ini, komunikasi yang efektif di tempat kerja harus didorong untuk keberhasilan perusahaan secara menyeluruh.

 Peran Komunikasi

Menciptakan Kepuasan Kerja
Perusahaan wajib mendorong korespondensi terbuka dan mudah antara senior dan bawahan. Jika lingkungan kerja ramah di mana bawahan didorong untuk mengkomunikasikan ide-ide mereka kepada manajer mereka mengenai pekerjaan terkait, dan umpan balik mereka diberikan pertimbangan, akan memotivasi karyawan untuk bekerja lebih baik dan membuat mereka merasa dihargai dalam perusahaan. Dengan demikian, komunikasi yang efektif di tempat kerja membantu dalam membangun loyalitas dan kepercayaan yang akhirnya menghasilkan kepuasan kerja yang lebih besar.
Menyelesaikan Konflik
Komunikasi yang terbuka di tempat kerja dapat membantu mencegah dan menyelesaikan konflik. Misalnya, jika dua karyawan memiliki ketidaksetujuan atas beberapa masalah, maka konflik tersebut diselesaikan melalui diskusi bersama.
Meningkatkan Produktivitas
Komunikasi yang efektif di tempat kerja adalah hal yang paling penting bagi keberhasilan dan kegagalan sebuah perusahaan. Setiap perusahaan memiliki seperangkat tujuan yang jelas, tujuan dan visi. Manajer harus dapat dengan jelas menjelaskan kepada karyawannya tujuan tersebut dan memastikan bahwa semua anggota timnya bekerja menuju tujuan yang sama. Dia juga perlu mengkomunikasikan kepada karyawannya akan pekerjaan, tanggung jawab dan tugas mereka. Jika manajer jelas dalam komunikasi, para bawahan akan tahu persis apa yang perusahaan ingin dan dengan demikian, akan mampu memberikan yang sama untuk yang terbaik dari kemampuan mereka. Dengan demikian, pentingnya keterampilan komunikasi dapat dinilai dari fakta yang mengarah ke arah yang lebih baik dan meningkatkan produktivitas kerja.
Masa Depan
Kita semua tahu bahwa komunikasi adalah proses dua arah. Semua karyawan dan manajer dalam suatu perusahaan harus berkomunikasi dengan jelas, terbuka, dan jujur. Manajer harus membangun hubungan kerja yang menyenangkan dengan karyawan mereka, sehingga karyawan tidak ragu untuk mendekati mereka, untuk menyelesaikan pekerjaan yang berhubungan dengan isu yang mungkin timbul dalam perusahaan. Jadi, dengan membentuk hubungan yang baik dengan bawahan dan rekan kerja, anda tidak hanya meningkatkan semangat mereka tetapi juga meningkatkan efisiensi kerja mereka, yang menyebabkan peningkatan produktivitas. Selain itu, karyawan juga harus diberi kesempatan untuk memberikan umpan balik kepada manajemen. Ini akan membantu mengarahkan kebijakan manajemen dan program-program yang sesuai dengan kebutuhan karyawan. Dengan demikian, membangun hubungan kerja yang baik antara karyawan dan manajer dapat memberikan masa depan kerja yang lebih baik bagi perusahaan.
Pembentukan Hubungan
Komunikasi terbuka, baik antara karyawan dan manajer atau antara manajemen dan karyawan, mengarah pada pembentukan hubungan pribadi dan profesional yang lebih baik. Hal ini membuat karyawan merasa benar-benar peduli dan dihargai, dan mereka lebih cenderung untuk tetap setia kepada perusahaan. Hal ini menciptakan lingkungan yang ramah dan mempromosikan hubungan kerja yang lebih baik, yang kondusif bagi karyawan.
Pemanfaatan Sumber Daya
Jika sebuah perusahaan menghadapi masalah, krisis dan konflik akibat miskomunikasi antara karyawan, menyebabkan penundaan yang tidak perlu dalam pekerjaan sehari-hari. Hal ini menyebabkan pemborosan sumber daya dan menurunkan produktivitas kerja secara keseluruhan. Jadi lingkungan komunikasi yang baik adalah suatu keharusan bagi setiap perusahaan untuk lebih memanfaatkan sumber daya dan meningkatkan produktivitas.
Pentingnya komunikasi di tempat kerja dapat diringkas dalam dua kata, ‘kepuasan kerja’. Jika karyawan puas bekerja dalam suatu perusahaan, tidak menyangkal fakta bahwa masa depan perusahaan benar-benar terjamin
Sumber : https://smkfarmasiku.wordpress.com/2015/08/17/komunikasi-di-tempat-kerja/



Read More

PERTAMA KALI BERJUALAN, BAGAIMANA?

IDE PRODUK PENCIPTA HASIL

Pengalaman Pertama Berjualan


Halooo para blogger! Disini Saya akan berbagi cerita saat pertama berjualan, nama Saya Destyana Rahmah asal sekolah dari SMK Wikrama Bogor. Paket keahlian yang sedang Saya jalani sekarang yaitu Bisnis Daring & Pemasaran. Apa itu? Paket keahlian itu mengajarkan tentang bagaimana mengetahui strategi pemasaran, bisnis online, mengelola website, mendesign, sebenarnya masih banyak lagi.
Singkat saja, waktu itu Saya diberikan tugas untuk membuat produk sendiri. Tetapi masih dalam bentuk kelompok, kami memikirkan berbagai macam ide produk. Sampai terpilihnya satu ide produk dengan kesepakatan bersama. Akhirnya saat hari weekend tiba, kami melakukan kegiatan mencari bahan-bahan untuk menciptakan produk yang kami rencanakan. Bahan-bahan yang kami butuhkan cukup mudah ditemukan, karena produk kami adalah kombinasi antara spaghetti dan macaroni dengan balutan keju mozarela. Siapa yang tidak suka dengan keju mozarela? Pasti kebanyakan kalangan menyukainya bukan? Keju yang sangat familiar oleh lidah remaja.
Saat hari sekolah Saya pun membawa produk yang telah dibuat. Dan kami pun mulai melakukan foto produk. Meskipun Saya ada dijurusan pemasaran, Saya pun diajarkan selayaknya dijurusan multimedia. Tidak hanya dalam foto produk, dijurusan ini pun diajarkan seperti ilmu-ilmu multimedia yang lain. Tahu kan?
Nah Selanjutnya, tentu saja kami berjualan. Apalagi teman serombel Saya sudah membooking produk dari pagi. Alhamdulillah produk kami habis terjual, namun pada hari pertama Saya belum mendapat modal balik, karena apa? Yang pertama setelah foto produk, Saya memberikan produk pada guru produktif Saya, yang kedua Saya gunakan sebagai tester agar orang lain bisa mencicipi terlebih dahulu setelah itu baru membelinya. Menurut Saya itu tidak masalah karena untuk pertama kalinya Saya dan Kelompok Saya berjualan. Sungguh menyenangkan pengalaman pertama berjualan, Saya bisa berinteraksi lebih dan menjadi lebih akrab dengan orang lain.

Terimakasih semoga bermanfaat, nantikan artikel pengalaman selanjutnya!


Read More

APA ITU GOOGLE ADWORDS? APA SAJA JENIS-JENISNYA?

APA ITU GOOGLE ADWORDS? APA SAJA JENIS-JENISNYA?


Pernahkah kamu mendengar kata Google AdWords? Mungkin beberapa orang sudah tau apa itu Google AdWords. Nah, pada artikel ini Saya akan menjelaskan pengertian dan jenis-jenisnya. Yuk disimak!
Google AdWords adalah sebuah strategi pemasaran periklanan baru yang menggunakan mesin pencarian Google sebagai saran beriklan, biasa disebut juga sebagai Search Engine Marketing atau pemasaran berbasis mesin pencari. Strategi Google AdWords adalah dengan menargetkan Kata Kunci atau keyword pencarian. Jadi kita bisa menargetkan iklan kita keluar pada kata kunci tertentu. Sebagai contoh apabila seseorang ingin mengiklankan mengenai rental mobil, maka dia bisa menargetkan keyword “sewa mobil” pada Google AdWords dan kemudian iklannya akan muncul pada hasil pencarian ketika orang memasukkan keyword “sewa mobil”.

Jenis-Jenis AdWords

Pada dasarnya, Tampilan iklan pada Google Adwords sendiri dibagi menjadi 2 Jenis Iklan, yaitu :
                                               
1.      Google Search
Jenis iklan yang satu ini, akan muncul di hasil pencarian dengan keyword yang Anda gunakan.
2.      Google Display Network
Pada Google Display Network iklan tersebut akan muncul pada situs yang menggunakan atau menjadi Anggota Google Adsense. Umumnya Platform Display Network ini akan muncul berupa text, image, flash ataupun video.

Tampilan Google Adwords
Jika dilihat tampilannya, sekilas Kedua macam Tampilan Google Adwords hampir sama, namun sebenarnya jauh berbeda, dan berikut Tampilan dari masing-masing Google Adwords :
      1.      Tampilan Iklan Google Adwords Search


Iklan Google Adwords Search yang tampil pada Tampilan Dekstop biasanya berada pada sisi sebelah kiri. Dan, jika pada Tampilan Mobile, Iklan akan tampil pada bagian paling bawah atau paling atas pencarian, atau lebih jelasnya lihat ScreenShot diatas ini.
2. Tampilan Iklan Google Adwords Display Network

Tampilan Google Adwords Display Network pada tampilan Dekstop terlihat kaya sekali dengan warna.
Namun berbeda dengan Display Network yang menggunakan Mobile Version, yang mana tampilan Iklan terlihat simple, atau lebih jelasnya silahkan lihat ScreenShot Google Adwords Mobile Version
Paket Google Adwords
Perlu anda ketahui bahwa Google Adword, memiliki dua paket untuk jenis pembayarannya, yaitu :
       ·         PPM atau Pay Per Million Impressions
Dari namanya saja Impressions yang mempunyai arti Tayangan maka Google Adwords PPMadalah para pengguna yang membayar berdasarkan jumlah per seribu tayangnya iklan.
        ·         PPC atau Pay Per Click
Untuk Anda pemburu dollar pasti pasti sudah tahu artinya bukan ? benar sekali, Google Adwords PPC adalah para pengguna Adwords yang membayar berdasarkan jumlah klik yang didapat dari iklan tersebut. Jadi apabila iklan yang tampil di hasil pencarian namun tidak di klik oleh orang tersebut. maka tidak dikenakan biaya.


Read More

APA ITU DESIGN KOMUNIKASI VISUAL?

DESIGN KOMUNIKASI VISUAL




Mungkin sebagian orang sudah tidak asing lagi dengan yang namanya design. Design itu berhubungan dengan seni kan?namun tidak hanya itu, sekarang desain berkaitan dengan komunikasi dan visual. Sehingga digabungkan menjadi “Design Komunikasi Visual”. Nah berikut Saya akan jelaskan mengenai desain komunikasi dan visual.


1.     Pengertian Design Komunikasi Visual



Desain komunikasi visual atau lebih dikenal dengan singkatan DKV pada dasarnya merupakan istilah penggambaran untuk proses pengolahan media dalam berkomunikasi mengenai pengungkapan ide atau penyampaian informasi yang bisa terbaca atau terlihat. Desain Komunikasi Visual erat kaitannya dengan penggunaan tanda-tanda (signs), gambar (drawing), lambang dan simbol, ilmu dalam penulisan huruf (tipografi), ilustrasi dan warna yang kesemuanya berkaitan dengan indra penglihatan.

Proses komunikasi disini melalui eksplorasi ide-ide dengan penambahan gambar baik itu berupa foto, diagram dan lain-lain serta warna selain penggunaan teks sehingga akan menghasilkan efek terhadap pihak yang melihat. Efek yang dihasilkan tergantung dari tujuan yang ingin disampaikan oleh penyampai pesan dan juga kemampuan dari penerima pesan untuk menguraikannya.

Dalam dunia seni rupa istilah desain dipadukan dengan reka bentuk, reka rupa, rancangan atau sketsa ide. Pengertian :
  • Desain artinya merencanakan atau merancang
  • Komunikasi berarti menyampaikan suatu pesan dari komunikator (penyampai pesan) kepada komunikan (penerima pesan) melalui suatu media dengan maksud tertentu.
  • Visual bermakna segala sesuatu yang dapat dilihat dan direspon oleh indra penglihatan kita yaitu mata.

          2. Software Desain Komunikasi Visual


  • Desain grafis


a.   Adobe photoshop
b.   Illustrator
c.    Design
d.   Corel draw

  • Text editor


1.      Adobe dreamweaver
2.      Sublime
3.      Bracket
4.      Microsoft frontpage
5.      Notepad
6.      Adobe muse CC

  • Visual audio


                  1.      Adobe after effect
                  2.      Adobe premiere
                  3.      Final cut (Apple)
                        4.      Adobe flash profesional
                        5.      Movie maker
                        6.      Filmmora.

  •          3D



                        1.      3D studio max
                        2.      Maya
                        3.      Auto cad
                        4.      Blender
                        5.      Google sketchup.

  •                 Audio



                        1.      Adobe audition CC

 Nah, semoga artikel ini bermanfaat untuk  kalian ya. Tunggu diartikel selanjutnya! Terimakasih yang telah mengunjungi blog Saya.
Read More

Jumat, 19 Oktober 2018

MEMULAI BISNIS TANPA MODAL DIUSIA MUDA, APAKAH MUNGKIN?


PEMBISNIS MUDA TANPA MODAL DIUSIA MUDA




Hallo guys! Pada artikel kali ini Saya akan memberitahu kalian tentang bagaimana menjadi pembisnis muda tanpa modal. Untuk sebagian pelajar khususnya SMK, seperti Saya mungkin ada niatan dalam dirinya untuk berwirausaha kan? Untuk kalangan anak SMA pun tidak dipungkiri bahwa kalian pun bisa berwirausaha.

Awalnya, berhubung Saya dipaket keahlian Bisnis Daring & Pemasaran tentu saja ada hubungannya dengan berjualan. Nah saat ini Saya sedang belajar bagaimana menjadi pembisnis tanpa modal. Reseller, jawabannya. Apa itu reseller? Menurut Saya,reseller itu mempromosikan serta menjual produk dari orang lain dan system pembayarannya bisa secara cash ataupun kredit. Untuk masalah harga, misalnya : Saya menerima harga jual dari supplier Rp 10.000, nah untuk harga jual dari resellernya tergantung dari kita mengambil profitnya berapa banyak. Karena ada reseller yang memperhitungkan dari ongkos kirim maupun yang lainnya.

Sampai saat ini, Saya telah menjual beberapa produk. Berikut produk yang Saya jual :

1. WAISTBAG WANITA




Mungkin sebagian remaja sudah mengenal yang namanya ‘Waistbag’, sekarang waistbag tidak hanya dimiliki oleh para remaja bahkan ibu-ibu pun memakai waistbag ini untuk mendukung penampilannya.

2. KRIPIK EBEL




Menarik bukan dari namanya saja? Nah itu kripik yang berasal dari kulit lumpia yang bentuk akhirnya kecil-kecil dan renyah. Kripik ini tidak hanya tersaedia satu rasa, banyak varian rasa lainnya seperti coklat, pedas, barbeque, pizza, keju, cumi, dan lainnya. Untuk masalah harga hanya Rp 15.000/pcs. Terjangkau bukan?


 3. JAM


Produk jam yang Saya tawarkan/jual adalah produk G-shock, baby-G, Puma, Q&Q. Untuk masalah warna terdapat macam warna. Harga pun berbeda-beda tergantung jenis jam dan ukurannya.

4. TAS GENDONG & SLEMPANG


Untuk produk ini, Saya mendapatkan profit yang lumayan. Harga mulai dari Rp 50.000-Rp 75.000.

Nah, artikel ini semoga bermanfaat untuk kalian. Tunggu diartikel selanjutnya ya!







Read More

Senin, 15 Oktober 2018

REVIEW PENJUALAN PRODUK PALOMA


REVIEW PENJUALAN PRODUK PALOMA






Selamat siang para pembaca artikel,
Pada artikel kali ini, Saya akan memberitahu kalian informasi yang berbeda dari artikel seblelumnya. Nah, diartikel ini Saya akan mereview mengenai penjualan produk Paloma. Produk Paloma? Mungkin bagi sebagian orang terdengar asing tentang produk ini. Memang, termasuk Saya. Mengingat, Saya diberikan project oleh guru produktif Saya untuk menjual produk Paloma. Mengapa produk Paloma? Karena perusahaan mereka ingin bekerja sama dengan sekolah Saya, yaitu SMK Wikrama Bogor.

Waktu pun berjalan, Saya melakukan berbagai promosi. Mulai dari mulut ke mulut sampai media social. Alhamdulillah, beberapa hari telah dilalui Saya mendapat closing beberapa barang.

Berikut rincian produk dan harga yang Saya jual :

1    1.   LIP BUTTER STRAWBERRY



Produk ini secara kegunaannya hampir sama dengan produk yang lainnya yaitu melembabkan kulit bibir. Menurut testimoni Saya, produk ini nyaman digunakan. Terkait dengan warna, tenang saja untuk kalian yang tidak suka kulit bibir berwarna terang, produk ini menampilkan warna asli bibir. Selain warna original, warna dari produk ini bisa menyesuaikan warna bibir kalian. Untuk harga sangat terjangkau, apalagi untuk kantong pelajar. Harga 1 lip buuter ini hanya Rp 23.000,-.

2. LASH MAGNIFIER (EYE OPENING MASCARA)



Nah ini produk kedua dari Paloma, yaitu mascara. Mascara ini memiliki kelebihan, yakni waterproof/anti air. Untuk para pelajar, menurut Saya produk mascara ini tidak terlalu berlebihan. Karena ketika di aplikasikan pada bulu mata, tidak terlalu tebal. Wajar saja seperti bulu mata pada umumnya. Tetapi, tetap memperlihatkan bulu mata yang bagus. Untuk harga sangat terjangkau, apalagi untuk kantong pelajar. Harga 1 mascara ini hanya Rp 21.000,-. Lebih murah bukan ?


3. HARUM SARI BODY SCENT



Produk yang ketiga, yaitu parfume. Parfume body scent ini terdapat 2 jenis, love in mind (biru) dan love in perfection (pink). Untuk harga sangat terjangkau, apalagi untuk kantong pelajar. Harga parfume ini hanya Rp 23.000/btl.

Segitu saja review produk dari Saya, ada 3 review produk dari Saya semoga kalian tertarik dengan produk yang Saya review. Tunggu artikel selanjutnya!.






Read More

Minggu, 14 Oktober 2018

3 GAYA BELAJAR YANG PERLU KAMU KETAHUI


3 GAYA BELAJAR YANG PERLU KAMU KETAHUI



Selamat siang para pembaca artikel,
Kali ini Saya akan memberitahu kamu perihal gaya belajar. Berikut adalah 3 gaya belajar yang perlu kamu ketahui yaitu : 


     1. VISUAL

Gaya belajar visual berfokus pada penglihatan. Saat mempelajari hal baru, biasanya tipe ini perlu melihat sesuatu secara visual untuk lebih mudah mengerti dan memahami. Selain itu, tipe visual juga lebih nyaman belajar dengan pengunaan warna-warna, garis, maupun bentuk. Itulah mengapa, orang yang memiliki tipe visual biasanya memiliki pemahaman yang mendalam dengan nilai artistik seperti paduan warna dan lainnya.

Karakteristik tipe visual :
  1. Lebih mudah mengingat dari yang dilihat daripada yang didengar
  2. Lebih suka membaca daripada dibacakan
  3. Berbicara dengan tempo agak cepat
  4. Cukup peduli dengan penampilan dan pakaian
  5. Lebih menyukai melakukan demonstrasi daripada pidato
  6. Sulit untuk menerima instruksi secara verbal kecuali ditulis
  7. Tidak mudah terdistraksi dengan keramaian
  8. Suka menggambar apa pun di kertas
Cara belajar yang tepat untuk visual:
  1. Belajar dari gambar maupun video yang menarik
  2. Membaca buku yang tidak hanya tulisan saja tetapi juga memiliki ilustrasi
  3. Saat belajar bisa sambil lakukan doodling supaya lebih fokus
  4. Gunakan spidol warna-warni saat membuat catatan
  5. Membuat mind mapping untuk memudahkan belajar
2   2. AUDITORI

Untuk yang memiliki gaya belajar auditori, gaya belajar ini mengandalkan pendengaran sebagai menerima informasi dan pengetahuan. Orang tipe tidak masalah dengan tampilan visual saat mengajar, yang penting adalah mendengarkan pembicaraan guru dengan baik dan jelas.
Gaya belajar auditory ditandai dengan kemudahan dalam memproses informasi dengan baik dari berbagai sumber suara, seperti penjelasan guru, pidato, rekaman suara, dan lain-lain. Biasanya, orang yang cocok dengan gaya belajar aural atau auditory ini lebih senang mendengarkan materi di kelas atau duduk diam mendengarkan audio book. Nah, makanya tipe auditori biasanya paling peka dan hafal dari setiap ucapan yang pernah didengar bukan apa yang dilihat.
Karakteristik tipe auditori :
  1. Lebih mudah mengingat sesuatu dari apa yang didengar daripada yang dilihat
  2. Senang mendengarkan
  3. Mudah terdistraksi dengan keramaian
  4. Kesulitan dalam tugas atau pekerjaan yang melibatkan visual
  5. Pandai menirukan nada atau pun irama suara
  6. Senang membaca dengan mengeluarkan suara atau menggerakkan bibir mereka
  7. Biasanya merupakan pembicara yang fasih
  8. Mudah dalam mengingat nama saat berkenalan dengan orang baru 
Cara belajar yang tepat untuk auditori:
  1. Dengarkan musik yang disukai
  2. Bisa merekam saat guru mengajar lalu dikemudian hari didengarkan kembali
  3. Apabila membaca buku, bisa sambil diucapkan dengan suara pelan untuk lebih mudah mengingat
  4. Mendengarkan materi yang diajarkan guru saat di kelas dengan seksama
  5. Belajar dengan diskusi bersama teman supaya lebih mudah memahami maupun mengingat materi
3     3. KINESTETIK

Gaya belajar ini menyenangi belajar yang melibatkan gerakan. Biasanya orang yang tipe ini, merasa lebih mudah mempelajari sesuatu tidak hanya sekadar membaca buku tetapi juga mempraktikkanya. Dengan melakukan atau menyentuh objek yang dipelajari akan memberikan pengalaman tersendiri bagi tipe kinestetik. Makanya, orang yang memiliki gaya belajar tipe kinestetik biasanya tidak betah berdiam lama-lama di kelas.  
Karakteristik tipe kinestetik :
  1. Menyenangi belajar dengan metode praktik
  2. Kadang kesulitan dalam menulis tetapi pandai dalam bercerita
  3. Menyukai aktivitas yang melibatkan gerakan tubuh seperti olahraga atau menari
  4. Saat berkomunikasi banyak menggunakan isyarat tubuh
  5. Menghafal dengan cara berjalan atau melihat
Cara belajar yang tepat untuk kinestetik:

1.     Saat mendapatkan materi belajar, bila memungkinkan segera coba praktikkan
2.  Belajar sambil melakukan aktivitas yang melibatkan gerakan, misalnya sambil berjalan atau sesederhana menjetikkan jari
3.     Melakukan eksperimen dari materi yang didapatkan dari guru
4.  Bisa mengunjungi tempat yang berhubungan materi di pelajaran, misalnya untuk pelajaran Sejarah bisa mengunjungi museum
5.     Mengikuti ekstrakurikuler seperti seperti KIR (Kelompok Ilmiah Remaja)


            Nah, semoga artikel ini dapat membantu kamu dalam menentukan gaya belajar. Tunggu diartikel selanjutnya ya!.
Read More